Source: http://amronbadriza.blogspot.com/2012/10/cara-membuat-anti-copy-paste-di-blog.html#ixzz2DIUY9wPE

Senin, 12 November 2012

Apa Yang Mempengaruhi Penampilan

Diposting oleh Unknown di 23.03
Coretanku kali ini adalah tentang penampilan, penampilan yang gimana ya, penampilan yang rapi pasti akan memberi kesan yang positif dalam hidup harian kita, tidak peduli saat kita bersama siapa, waktu bersama teman, pacar, rekan kerja, teman sekolah atau saat di rumah. Penampilan tidak hanya focus pada cara berpakaian saja tapi juga dalam hal kesehatan tubuh kita atau keyakinan diri, ada hal-hal lain yang perlu diperhatikan juga dan aku pingin sharring seperti di bawah ini tentang hal yang mempengaruhi penampilan kita.

★ Penjagaan kulit wajah atau muka kita.
Coba anda bayangkan berada di suatu pesta yang besar dan anda berpakaian mewah dan mahal tapi gak ada seorangpun yang menghampiri atau menyapa anda, pasti di benak fikiran anda akan bertanya-tanya seribu macam pertanyaan kenapa hal seperti itu berlaku kan ? So periksa kembali penampilan anda mungkin ada bagian yang bermasalah yaitu muka/kulit wajah. Ada tiga aplikasi yang mudah untuk kita amalkan yaitu membersihkan, menyegarkan, dan melembabkan muka kita tuh....disamping kita juga perlu istirahat yang cukup untuk mengembalikan keceriaan wajah.

★ Mengamalkan sikap budi pekerti yang baik.
Contohnya seperti ini, wanita pasti tertarik kepada lelaki yang bersikap gentleman misalnya yang sudi membukakan pintu mobil, memberikan tempat duduk kepada orang yang lebih memerlukan, dan masih banyak lagi contohnya. Dengan mengamalkan/mempraktekkan cara seperti ini, penampilan anda pasti lebih lengkap kan, disamping wajah yang tampan, pakaian yang rapi dan amalan kebersihan yang sempurna, nah itu bagi lelaki, so wanita pun seharusnya begitu juga.

★ Sehat dan kecerdasan mempengaruhi penampilan juga.
Luangkan waktu anda walau hanya sebentar misalnya di waktu pagi untuk melakukan senam itu akan membuat tubuh kita sehat, dan fikiran yang cerdas. Tubuh yang sehat akan mempengaruhi penampilan dan akan memberi stamina dalam kita melakukan kerja, akan memberi kesan positif terhadap sikap dan keyakinan diri.

★ Harus peka terhadap kebersihan.
Tubuh badan yang mersih akan mengelakkan kita dari terkena jangkitan penyakit, sadar atau tidak itu juga akan mempengaruhi penampilan kita dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya disini, coba tanyakan kepada teman anda yang wanita misalnya, sudikah dia keluar dengan lelaki yang kotor, nafas berbau, kuku panjang-panjang dan hitam, walau dia memakai pakaian ber-merk dan mahal pasti dalam hati akan berkata ''tidak''. Untuk mengelakkan hal seperti itu berlaku kita harus menitik beratkan tentang hal kebersihan, lakukan sesuatu terhadap anggota tubuh badan kita yang bermasalah secepat mungkin. Kebersihan itu sebagian daripada iman. Sekian coretan saya kali ini, walaupun singkat saja semoga bermanfaat untuk teman-teman semua.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blog KhuU Copyright © 2011 Design by Ipietoon Blogger Template | web hosting